Kamis, 05 Juni 2008

Bintang Kenangan


Tahukah kalian apa yang istimewa dari sebuah cahaya bintang? Cobalah anda melihat ke langit di saat malam yang cerah. Lihatlah bintang-bintang yang bertebaran sangat cantik di angkasa. Nikmatilah cahayanya, karena saat anda melakukannya, anda bagai pergi ke masa yang telah lalu.

Ketahuilah, bahwa cahaya yang anda lihat adalah cahaya yang dipancarkan oleh sang bintang berpuluh, beratus, beribu, atau bahkan berjuta-juta tahun yang lalu melalui berbagai waktu dan peristiwa untuk dapat sampai dan diterima mata kita.

Sang cahaya datang membawa kenangan dan berita akan peristiwa masa lampau yang terjadi di jagat raya ini jauh sebelum manusia berada di muka bumi. Sang cahaya yang berkelana tanpa lelah untuk mengitari semua tempat dan menghiasi kegelapan dengan pesona warnanya.

Lalu, tegakah kita mengabaikan tamu kita di malam hari yang menghiasi atap kita
dengan gemerlap-gemerlip cahayanya sementara kita lelap tertidur?

Maukah kita melewatkan bisikan sang bintang yang menceritakan kisahnya mengarungi angkasa sementara kita sibuk dengan hal-hal yang tidak memiliki makna di hari esok?

Ataukah kita dengan ikhlas melakukan pekerjaan yang bermanfaat bagi alam ini disaksikan oleh sang bintang?

Lalu Sang bintang menceritakan kisah kita kepada masa depan...